Maruarar Sirait Resmi Pamit, Sampaikan Terima Kasih ke Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri

- Pewarta

Selasa, 16 Januari 2024 - 07:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri bersama Politikus senior Maruarar Sirait. (Facebook.com/@Maruarar Sirait)

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri bersama Politikus senior Maruarar Sirait. (Facebook.com/@Maruarar Sirait)

INFOSERU.COM – Politikus senior Maruarar Sirait atau Ara resmi pamit dari PDI Perjuangan (PDIP) pada hari Senin, 15 Januari 2024.

Maruarar menyatakan bahwa keputusan itu merupakan pilihan untuk mengikuti langkah politik Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Maruarar menyampaikan hal itu saat dirinya berada di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP di Menteng, Jakarta Pusat.

“Saya memilih untuk mengikuti langkah Pak Jokowi karena saya percaya Pak Jokowi adalah pemimpin yang sangat didukung oleh rakyat Indonesia.”

“Kepercayaan publiknya, approval ratingnya 75 persen – 80 persen, beliau sudah memperjuangkan banyak hal,” katanya.

Baca artikel lainnya di sini : Soal Kenaikan Pajak Hiburan, Sandiaga Uno: Mungkin Ada Pajak 40 Persen tapi Ada Insentif Lainnya

Dirinya lantas mengungkit beragam prestasi Jokowi selama menjabat sebagai presiden.

Seperti penanganan isu radikalisme, pemerataan pembangunan, hingga penguasaan saham PT Freeport.

Ara kemudian memohon doa restu kepada seluruh pihak dan memberikan penegasan ulang.

Lihat juga konten video, di sini: Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Nusantara, Ristadi : Tenang Pak Prabowo, Pekerja Buruh Bersama Bapak

Bahwa dirinya memilih bersama dengan Jokowi dalam petualangan politiknya di masa yang akan datang.

Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Juga para elite PDIP lainnya, karena telah membesarkan namanya sebagai politisi.

Harapannya, PDIP mendapatkan kader yang lebih baik, lebih loyal, lebih profesional, dan lebih berkualitas dari dirinya.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP, Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa itu benar dan didasarkan pada prinsip kesukarelaan menjadi anggota partai.

“Bahwa benar, DPP Partai menerima pengunduran diri Pak Ara Sirait dengan menyerahkan KTA partai,” kata Hasto, Selasa, 16 Januari 2024.

Tak sampai disitu, Hasto juga menyinggung Ara Sirait terkait keberhasilannya menjadi seorang pengusaha.

Hasto pun menilai pengunduran diri Maruarar juga bagian dari konsolidasi partai.

Hasto melanjutkan bahwa PDIP tetap berjuang untuk menempatkan kedaulatan rakyat dalam memilih pemimpin.***

Berita Terkait

Ganjar Pranowo Ungkap Alasan Dukung Basuki Tjahaja Purnama Alias Ahok Jadi Calon Gubernur Jakarta
Komunikasi dan Konsultasi Secara Intensif, Dilakukan oleh Prabowo Subianto dengan Partai Keadilan Sejahtera
Penjelasan Pihak Habib Rizieq Shihab Soal Agenda Pertemuanya dengan 2 Pimpinan DPP Partai Gerindra
Daftar Lengkap 7 Pasangan Calon Kepala Daerah di Pilkada Jawa Timur 2024 yang Resmi Didukung PDIP
Anies Baswedan Tanggapi Pernyatataan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani soal Kans Dukungan
Didik Agus Triwiyono dan Gilang Dirga Maju Pilkada Bandung Barat 2024 atas Rekomendasi Partai Demokrat
Ini Respons Gibran Rakabuming Raka yang Diisukan Dirinya Mundur Sebagaì Wali Kota Surakarta
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep Sambangi DPP Partai Golkar, Bahas Seputar Koalisi Partai Politik
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Sabtu, 10 Agustus 2024 - 11:57 WIB

Ganjar Pranowo Ungkap Alasan Dukung Basuki Tjahaja Purnama Alias Ahok Jadi Calon Gubernur Jakarta

Jumat, 9 Agustus 2024 - 19:25 WIB

Komunikasi dan Konsultasi Secara Intensif, Dilakukan oleh Prabowo Subianto dengan Partai Keadilan Sejahtera

Senin, 5 Agustus 2024 - 13:47 WIB

Penjelasan Pihak Habib Rizieq Shihab Soal Agenda Pertemuanya dengan 2 Pimpinan DPP Partai Gerindra

Rabu, 31 Juli 2024 - 09:10 WIB

Daftar Lengkap 7 Pasangan Calon Kepala Daerah di Pilkada Jawa Timur 2024 yang Resmi Didukung PDIP

Senin, 29 Juli 2024 - 08:11 WIB

Anies Baswedan Tanggapi Pernyatataan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani soal Kans Dukungan

Senin, 22 Juli 2024 - 10:44 WIB

Didik Agus Triwiyono dan Gilang Dirga Maju Pilkada Bandung Barat 2024 atas Rekomendasi Partai Demokrat

Selasa, 16 Juli 2024 - 10:58 WIB

Ini Respons Gibran Rakabuming Raka yang Diisukan Dirinya Mundur Sebagaì Wali Kota Surakarta

Rabu, 10 Juli 2024 - 12:51 WIB

Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep Sambangi DPP Partai Golkar, Bahas Seputar Koalisi Partai Politik

Berita Terbaru